IMG_20160516_112938

Prodi S1 Pendidikan Sosiologi Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang (16/5) diundang dalam acara “Kolokium Perbandingan Kajian Sosiologi Indonesia dan Malaysia” bertempat di Universitas Negeri Surabaya. Kolokium ini diikuti oleh dosen Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Luhung Achmad Perguna, S.Sos,M.A yang dihadiri oleh pakar sosiologi dari berbagai universitas di Jawa Timur dan akademisi dari Universitas yang ada di Malaysia seperti Universitas Kebangsaan Malaysia, Universitas Putra Malaysia, Universitas Malaysia Trengganu, Universitas Utara Malaysia, Universitas Sains Malaysia dan staf lainnya.  Acara ini dibuka langsung oleh Rektor Universitas Negeri Surabaya Prof.Dr.Warsono. Kegiatan ini diisi dengan pidato dari Prof.Madya.Dr.Mansor Mohd Noor (Universitas Kebangsaan Malaysia) yang berbicara tentang “Kesepaduan Sosial dalam Negara Bangsa”, paparan dari Dr.Nor Hayati Sa’at (Universitas Malaysia Trengganu) yang mempresentasikan tentang Pembangunan dan Modernisasi, disusul presentasi dari Prof.Dr. Kamaruddin M Said (Majlis Profesor Negara) tentang warisan dan budaya Indonesia Malaysia dan juga pembicara lainnya yang kompeten dibidangnya. Acara ini ditutup dengan kerjasama untuk membuat buku secara bersama, perbandingan kajian sosiologi Indonesia dan Malaysia dengan mengambil tema “Pembangunan dan Modal Sosial”.

 

Need Help? Chat with us