Creative Weekend digelar Mahasiswa Prodi Pendidikan Sosiologi Angkatan 2015 bekerjasama dengan SMK Graha Madinah (GM) Singosari Malang (25/3) yang bertempat di lapangan SMK GM. Acara ini digagas dalam rangka mengenalkan sekolah sekaligus wujud kerjasama yang apik antara prodi pendidikan sosiologi dengan SMK yang baru 3 tahun berdiri ini.

Kepala Sekolah SMKDoc1-1 GM Yulianto mengapresiasi kegiatan ini dengan berucap “kami dari pihak sekolah mengucapkan banyak terimakasih pada para mahasiswa yang telah bersedia meluangkan waktu, tenaga dan pikirannya untuk membuat acara sebesar ini di sekolah kami yang masih berdiri selama 3 tahun. Kalian memberikan pengalaman yang berharga kepada peserta didik di SMK.”

Creative Weekend yang diketuai oleh Ratna Nugraheni (mahasiswi prodi pendidikan sosiologi angkatan 2015 offering A) ini dikemas dengan bentuk pelatihan multimedia, talkshow kewirausahaan, bazaar, pentas seni yang diikuti puluhan siswa menengah pertama (SMP) yang tersebar di kecamatan Singosari. Nampak para peserta antusias mengikuti kegiatan demi kegiatan yang diagendakan dengan pembicara yang mumpuni di bidangnya masing-masing. Salah satu pengisi acara adalah Rizki Dwi jayanto yang merupakan peserta didik kelas 10 jurusan multimedia. Menurutnya ia sangat senang diberi kesempatan untuk berbagi didepan adik-adik kelasnya dari ragam sekolah.

Acara ini mendapat respon yang sangat baik dari peserta SMP maupun SMK, mereka merasa apa yang diberikan pemateri dapat diterapkan secara langsung. “acaranya bagus mbak, menarik dan mudah dipahami” ujar salah satu peserta SMP. Selain acara pelatihan dan talkshow panitia juga menyediakan bazaar dan pentas seni untuk hiburan. Kepala sekolah berharap agar acara ini dapat dijadikan sebagai agenda rutin tahunana sekolah.

Doc2-1Doc3-1

Penulis: Fatimah Zahra

Need Help? Chat with us